Pesona Pulau Mahitam di Pesawaran, Membuat Betah Wisatawan

Pesawaran, Tranvisi.net, Pulau Mahitam, Kabupaten Pesawaran, Provinsi Lampung tidak hanya eksotik tetapi juga cocok untuk berlibur bersama keluarga serta ramah anak.

Pulau yang dipenuhi dengan pepohonan kelapa ini masih sangat asri serta memiliki pasir yang putih sehingga menggoda anak-anak untuk bermain.

Saat Tim Tranvisi.net, mengunjungi Pantai Pulau Mahitam, terlihat sarana dan prasarana cukup lengkap. Ada Banana boat, donat boat dan sky boat.


Baca Juga : Piranha Slowpitch Tournament 2024 Perkenalkan Wisata Lampung


Tidak hanya itu, dipulau ini juga tersedia makanan berat dan ringan serta minuman kopi.

Kebersihannya juga terjaga, petugas Pulau terlihat sigap membersihkan berbagai sampah yang mengurani keasrian pulau.

” Sekali penyeberangan pulang-pergi (PP) dengan sewa perahu nelayan sekitar Rp 250 ribu. Namun saat surut bisa dilalui dengan jalan kaki karena akan timbul pasir yang akan menghubungkan ke Pulau,” Ujar Azwar, nelayan sekitar Pantai Ketapang.

Saat musim liburan, ongkos bisa lebih besar dari biasa. Pengunjung Pantai Mahitam juga tidak perlu khawatir, kendaraan yang diparkir dijamin aman.

” Jika ingin kembali cukup menghubungi perahu yang telah disewa tersebut,” Kata Dia. (Timmy Alexander)